Widget HTML Atas

pebisnismuslim.com

Mengenal JNE dan Kelebihan Layanannya

Sejarah JNE sudah melalui proses yang sangat panjang sehingga menjadi salah satu perusahaan yang cukup diperhitungkan di Indonesia. Tentu saja nama perusahaan ini sudah tidak asing lagi terutama bagi anda yang sering melakukan kegiatan menjual dan membeli barang via online lewat bukalapak, tokopedia hingga shopee.

JNE merupakan singkatan dari Jalur Nugraha Ekakurir dengan nama resminya adalah PT. Tiki Jalur Nugraha Ekakurir.

JNE sendiri merupakan sebuah perusahaan pengiriman logistik terbesar yang mempunyai agen sebanyak 6.800 (pada tahun 2018) tersebar diseluruh wilayah Indonesia. Tidak seperti jasa ekspedisi lainnya seperti mascargo dan w3cargo yang mempunyai syarat minimum jumlah dan berat pengiriman barang, JNE lebih berfokus pada pengiriman barang retail (satuan) tanpa ada batasan minimum.

Sejarah JNE Dimulai Pada Tahun 1990

JNE didirikan pada tahun 1990. oleh Soeprapto Suparno bersama Johari Zein tepatnya pada tanggal 26 november. Perusahaan ini memulai kegiatannya dengan delapan karyawan dan bermodal awal 100 miliar rupiah. pada mulanya JNE hanya penanganan kegiatan ekspor dan impor seperti kepabeanan, jasa impor kiriman barang, dokumen eksport import serta pengirimannya dari luar negeri ke Indonesia.

PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir didirikan pada tanggal 26 November 1990 oleh H. Soeprapto Suparno. Perusahaan ini dirintis sebagai sebuah divisi dari PT Citra van Titipan Kilat (TiKi) untuk mengurusi jaringan kurir internasional.

Bermula dengan delapan orang dan kapital 100 juta rupiah, JNE memulai kegiatan usahanya yang terpusat pada penanganan kegiatan kepabeanan, impor kiriman barang, dokumen serta pengantarannya dari luar negeri ke Indonesia.

Pada tahun 1991, JNE memperluas jaringan internasional dengan bergabung sebagai anggota asosiasi perusahaan-perusahaan kurir beberapa negara Asia (ACCA) yang bermakas di Hong Kong yang kemudian memberi kesempatan kepada JNE untuk mengembangkan wilayah antaran sampai ke seluruh dunia.

Karena persaingannya di pasar domestik, JNE juga memusatkan memperluas jaringan domestik. Dengan jaringan domestiknya TiKi dan namanya, JNE mendapat keuntungan persaingan dalam pasar domestik. JNE juga memperluas pelayanannya dengan logistik dan distribusi.

Selama bertahun-tahun TiKi dan JNE berkembang dan menjadi dua perusahaan yang punya arah masing-masing. Karena ini kedua perusahaan tersebut menjadi saingan. Akhirnya JNE menjadi perusahaan diri sendiri dengan manajemen sendiri. JNE membuat logo sendiri yang membedakannya dari TiKi.

JNE membeli gedung pada tahun 2002 dan mendirikan JNE Operations Sorting Center. Kemudian pada tahun 2004 JNE membeli gedung untuk dijadikan Kantor Pusat. Keduanya berada di Jakarta. Saat ini kantor pusat PT TikiJNE berada di Tomang Raya No 9 & 11 Jakarta Barat.

Perkembangan Layanan JNE

Perkembangan produk layanan dimunculkan JNE antara lain, menyediakan jasa kurir, logistic, money remittance hingga jasa kargo. Seiring berjalannya waktu JNE meraih pasarnya. Perlahan-lahan JNE menemukan banyak layanan baru yang tidak terpikir sebelumnya. 

Money remittance adalah jasa mengirimkan uang dari pemilik rekening satu ke pemilik rekening lainnya atau pemilik rekening yang sama, dari satu wilayah ke wilayah lainnya, baik dalam satu negara maupun lintas negara, dalam mata uang rupiah maupun mata uang asing. 

Pada masa di mana perusahan-perusahaan lain hanya bertumbuh sebesar 10%-15%, JNE mampu tumbuh hingga 20% tiap tahunnya. Hal ini disebabkan dengan inovasi-inovasi yang terus lahir dari JNE. Beberapa contoh dari inovasi JNE antara lain : 

  1. Metode jemput bola => Jika ditelfon, maka Kurir JNE langsung menjemput ke tempat anda yang ingin mengirimkan barang. 
  2. Barang kiriman senilai dengan 10x pengiriman maka JNE akan memberikan asuransi jaminan barang. 
  3. Tersedianya media untuk mengawasi barang sedang dikirim Baik bagi pengirim atau penerima. 
  4. Layanan Pesona => Menjadi jawaban bagi orang-orang yang hendak mengirimkan oleh-oleh atau membeli oleh-oleh. Misalanya, kita sedang berada di Garut, kemudian ingin memberikan oleh-oleh dodol Garut. Maka JNE dengan jaringannya akan memenuhi pembelian dodol Garut yang dipesan konsumen dari Bandung. Tidak hanya dodol sebagai makanan yang awet, eskrim pun bisa dikirimkan lewat JNE. 

Semua inovasi dan komitmen JNE ditujukan untuk mempermudah konsumen yang membutuhkan layanan mereka. Maka, tidak heran jika layanan JNE merupakan salah satu yang terbaik dikarenakan perusahaan ini lebih mengedepankan sumber daya manusia sekaligus teknologi sebagai bagian dari pengembangan. Dari mesin X-Ray, GPS, hingga alat komunikasi satelit. []



Sumber: thidiweb.com


Tidak ada komentar untuk "Mengenal JNE dan Kelebihan Layanannya"

728x90.id
Social Proof 14in1